Header Ads


http://816aman.com/

Latihan Keras Messi di Tengah Pemulihan Cedera

Lionel Messi berpacu dengan waktu untuk pulih di pekan kedua LaLiga (Matthias Hangst/Getty Images)
Barcelona - Lionel Messi berpacu dengan waktu untuk bisa segera pulih dari cederanya. Dia tak mau berleha-leha dan tetap berlatih keras.

Messi absen pada laga pertama Barcelona kontra Athletic Bilbao pada Sabtu (17/8/2019) dini hari WIB. Kapten La Blaugrana itu harus menepi dari lapangan karena mengalami cedera betis seusai kembali dari ajang Copa America.

Meski tidak dapat bermain di pertandingan perdana LaLiga 2019/2020, Messi ditargetkan bergabung bersama tim di pertandingan selanjutnya menghadapi Real Betis.


Peraih lima trofi Ballon d'Or itu saat ini tengah fokus menjalani masa penyembuhannya. Sebuah video menunjukkan bagaimana La Pulga berlatih pada sesi latihan pemulihan cedera betisnya

Pemain internasional Argentina itu melakukan latihan di atas lapangan pasir di kompleks latihan Barcelona. Dalam video nampak Messi hanya mengenakan celana pendek warna hitam dan kaos kaki putih.








Pemain berusia 32 tahun itu menendang empat bola ke arah gawang, serta menendang bola umpan dari pelatih fitness Barcelona Juanjo Brau. Messi juga terlihat berlari kencang melewati palang tinggi.

Kembalinya Messi dari cedera tentu sangat ditunggu oleh pelatih Ernesto Valverde dan para pemain Barcelona. Apalagi Los Cules baru saja takluk 0-1 dari Bilbao.

Padahal pada laga itu, Barcelona menurunkan trio Antoine Griezmann, Luis Suarez, dan Ousmane Dembele, tapi cuma bikin dua attempts on target selama 90 menit.

No comments